PENGARUH KESADARAN WAJIB PAJAK DAN PEMAHAMAN PERPAJAKAN TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK DI KPP PRATAMA KRAMAT JATI
DOI:
https://doi.org/10.70005/cakrawala.v32i1.102Keywords:
Kesadaran wajib pajak; , Pemahaman wajib pajak;, Kepatuhan wajib pajak.Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui berapa besar Pengaruh Kesadaran Wajib Pajak dan Pemahaman Perpajakan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi di KPP Pratama Kramat Jati. Penelitian ini merupakan penelitian survey, dengan pendekatan kuantitatif deskriptif.Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh WPOP yang terdaftar di KPP Pratama Kramat Jati. Teknik pengambilam sampel yang digunakan adalah Simple Random Sampling, dengan jumlah sampel sebanyak 100 responden. Jenis data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh dari penyebaran kuesioner sebagai instrumen penelitian. Kemudian data dioleh dengan menggunakan Sofware IMB SPSS Statistik. Untuk menguji hipotesis digunakan metode analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa; (1) Kesadaran wajib pajak berpengaruh signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi, (2) Pemahaman perpajakan berpengaruh signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi, dan (3) Kesadaran wajib pajak dan pemahaman perpajakan secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi. Apabila wajib pajak memiliki pemahaman perpajakan yang baik dan kesadaran yang tinggi, maka akan semakin meningkat kepatuhan wajib pajak dalam memenuhi kewajiban pajaknya. Sebaliknya, kurangnya pemahaman perpajakan dan kesadarannya dalam membayar pajak, akan mengakibatkan tingkat kepatuhan wajib pajak menurun.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
Categories
License
Copyright (c) 2025 Alvonsa Litwin Gole, Mulyadi, Tardin

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.